Biaya STNK dan BPKB Naik, Kapolri Lempar "Bola" ke BPK dan Banggar DPR

Posted by Akurat News on 1:27:00 PM


AKURAT NEWS - Pemerintah berencana menaikkan biaya pengurusan surat tanda nomor kendaraan (STNK) dan buku pemilik kendaraan bermotor (BPKB) mencapai dua hingga tiga kali lipat. Tarif baru untuk pengurusan surat-surat kendaraan bermotor, baik roda dua maupun empat atau lebih itu, berlaku pada 6 Januari 2017.

Menanggapi hal tersebut, Kapolri Jenderal Tito Karnavian menegaskan kenaikan tersebut bukan diinisiasi oleh lembaganya. "Ini bukan karena Polri, tolong dipahami itu," kata Tito di Rupatama Mabes Polri, Jalan Trunojoyo, Jakarta Selatan, Rabu (4/1/2016).

Tito menjelaskan kenaikan tersebut karena adanya temuan Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) yang menganggap harga material STNK dan BPKB itu masih harga lama. "Itu harganya masih lima tahun lalu, sekarang sudah naik," jelasnya.

Tak hanya temuan dari BPK, mantan Kapolda Metro Jaya ini mengatakan bahwa kenaikan tersebut karena adanya temuan Badan Anggaran (Banggar) DPR, yang menilai harga material STNK dan BPKB di Indonesia termasuk yang terendah di dunia. "Sehingga perlu dinaikkan karena daya beli masyarakat juga meningkat,” terangnya.

Menurut jenderal bintang empat itu, kenaikan pengurusan surat-surat kendaraan ini akan menambah penghasilan negara, bukan pajak yang bisa digunakan untuk membayar harga kenaikan bahan pembuatannya. Selain itu, Tito mengklaim hal ini bisa memberikan sistem pelayanan yang lebih baik.

"SIM sudah online, BPKB sudah online jadi orang tidak perlu pulang kampung karena bisa memperpanjang masa di mana saja. Orang Papua enggak perlu kembali ke Papua yang harganya bisa Rp5 juta. Cukup dengan menambah biaya kenaikan Rp50 ribu hingga Rp100 ribu bisa menghemat dengan memperpanjangnya di sini," katanya. (ok)

Demikianlah Artikel Biaya STNK dan BPKB Naik, Kapolri Lempar "Bola" ke BPK dan Banggar DPR

Sekian informasi dan berita dari Akurat News tentang Biaya STNK dan BPKB Naik, Kapolri Lempar "Bola" ke BPK dan Banggar DPR, mudah-mudahan informasi dan berita ini bisa memberikan manfaat dan pengetahuan untuk kita semua. Sampai jumpa di berita kami lainnya.

Anda sekarang membaca artikel Biaya STNK dan BPKB Naik, Kapolri Lempar "Bola" ke BPK dan Banggar DPR dengan alamat link http://akuratid.blogspot.com/2017/01/biaya-stnk-dan-bpkb-naik-kapolri-lempar.html


Akurat news
New Johny WussUpdated: 1:27:00 PM

Peristiwa

Lainnya »

Kabar Artis

Lainnya »

Berita Terkini

Lainnya »
Akurat News