Boy Sadikin : Saya Kasian Sama Ruhut, Sudah Lama Tak Dianggap Suaranya pun Tak Didengar.

Posted by Akurat News on 6:10:00 AM

Boy Sadikin : Kasian Ruhut, Sudah Lama Tak Dianggap Suaranya pun Tak Didengar.

AKURAT NEWS - Mantan Ketua DPD DKI Jakarta Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) Boy Sadikin merasa terusik setelah mendengar namanya disebut-sebut oleh politisi Partai Demokrat Ruhut Sitompul.

Putra mantan Gubernur DKI Ali Sadikin itu membalasnya dengan mengungkapkan bahwa ia justru merasa kasihan dengan tingkah Ruhut yang sebenarnya sudah tidak dianggap oleh partainya.

“Saya kasihan sama nasib Ruhut. Di DPP Demokrat, dia sebenarnya sudah lama tidak dianggap. Lihat saja, mana pernah suaranya didengar, tidak pernah kan?,” kata Boy, Minggu (2/10/2016).

Sebelumnya, Ruhut sempat menyebut kasusnya di Partai Demokrat berbedar dengan Boy Sadikin di PDI-P. Menurut Ruhut, Boy keluar dari PDI-P karena ingin maju menjadi calon gubernur tetapi tidak ditanggapi oleh PDI-P sehingga dia keluar. Sedangkan Ruhut tidak menginginkan apa-apa, ia hanya mendukung calon yang berbeda denga pilihan partainya, dan siap dipecat karena hal tersebut.

Ruhut memang telah menyatatakan tidak mendukung pasangan Agus Harimurti Yudhoyono - Sylviana Murni yang diusung partainya untuk maju pada Pilkada DKI Jakarta. Sebaliknya, Ruhut yang merupakan politisi Partai Demoikrat justru memberi dukungan kepada Basuki Tjahaja Purnama dan Djarot Saiful Hidayat yang didukung oleh Nasdem, Hanura, Golkar, dan PDI-P.[netralnews]

Demikianlah Artikel Boy Sadikin : Saya Kasian Sama Ruhut, Sudah Lama Tak Dianggap Suaranya pun Tak Didengar.

Sekian informasi dan berita dari Akurat News tentang Boy Sadikin : Saya Kasian Sama Ruhut, Sudah Lama Tak Dianggap Suaranya pun Tak Didengar., mudah-mudahan informasi dan berita ini bisa memberikan manfaat dan pengetahuan untuk kita semua. Sampai jumpa di berita kami lainnya.

Anda sekarang membaca artikel Boy Sadikin : Saya Kasian Sama Ruhut, Sudah Lama Tak Dianggap Suaranya pun Tak Didengar. dengan alamat link https://akuratid.blogspot.com/2016/10/boy-sadikin-saya-kasian-sama-ruhut.html


Akurat news
New Johny WussUpdated: 6:10:00 AM

Peristiwa

Lainnya »

Kabar Artis

Lainnya »

Berita Terkini

Lainnya »
Akurat News