POSMETRO INFO - Ketua DPW Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) DKI, Hasbiallah Ilyas mendeklarasikan dukungannya kepada Sandiaga Salahuddin Uno di Pilgub DKI 2017 mendatang.
Dari 4 bakal calon kuat yang telah dikantongi PKB yakni, Sandiaga Uno, Saefullah, Yusril, dan Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) , DPW PKB memastikan dukungan terkuat jatuh kepada sosok Sandiaga Uno.
“Sampai hari ini yang terkuat bapak Sandiaga Uno, dan mudah-mudahan besok PKB mendeklarasikan beliau,itu harapan pengurus DPW PKB,” tegas Hasbiallah di Kantor DPW PKB, Jl. Murtado, Rabu (24/8/2016).
Hasbiallah pastikan hampir seluruh DPC PKB dan ulama-ulama se-DKI memilih sandi untuk maju.
“Kita akan deklarasikan secara resmi besok secara lisan dan tertulis, yang bilang Sandi itu hampir seluruh pengurus DPC dan para kyai menginginkan beliau karena karakter beliau, sifat beliau dan karena keluwesan beliau,” tutup Hasbiallah.
Malam ini, akan diadakan pertemuan dengan DPP pusat dan para ulama guna mengetuk palu dalam deklarasi besok.[tigapilarnews]
Demikianlah Artikel Usai Demokrat PKB Sepakat Dukung Sandiaga Uno
Sekian informasi dan berita dari Akurat News tentang Usai Demokrat PKB Sepakat Dukung Sandiaga Uno, mudah-mudahan informasi dan berita ini bisa memberikan manfaat dan pengetahuan untuk kita semua. Sampai jumpa di berita kami lainnya.
Anda sekarang membaca artikel Usai Demokrat PKB Sepakat Dukung Sandiaga Uno dengan alamat link https://akuratid.blogspot.com/2016/08/usai-demokrat-pkb-sepakat-dukung.html